You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengamat Ekonomi Apresiasi Kinerja Bank DKI
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Bank DKI Pegang Peran Penting Wujudkan Sinergi BUMD

Bank DKI dinilai memiliki peranan penting dalam sinergi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemprov DKI Jakarta. Objek layanan yang cukup luas menjadi modal Bank DKI menjadi garda terdepan dalam optimalisasi pembangunan Ibukota.

Bank DKI memiliki peran yang lebih spesifik dalam kolaborasi dengan BUMD lainya,

"Keuntungan Bank DKI adalah, ia memiliki objek layanan yang besar. Yakni di daerah Ibukota. Karena itu Bank DKI harus mampu memanfaatkan strategi-strategi perbankan untuk membantu pelaksanaan program pembangunan Jakarta," ujar Enny Sri Hartati, pengamat ekonomi dari Institute for Development of Economic and Finance (INDEF), Kamis (20/2).

Dengan adanya kolaborasi bersama BUMD DKI lainnya di berbagai sektor pembangunan, seperti sektor transportasi, sektor ketahanan pangan, sektor pengembangan UMKM, sektor pariwisata dan sektor properti, Bank DKI akan mampu menguatkan potensi daerah untuk mensejahterakan warga Jakarta.

Bank DKI Bakal Paparkan Kiat Pengendalian Inflasi

"Bank DKI memiliki peran yang lebih spesifik dalam kolaborasi dengan BUMD lainya. Misalnya, bisa fokus pada sektor UMKM dan sektor-sektor yang menjadi unggulan bagi DKI. Berkolaborasi atau bersinergi bersama BUMD di berbagai sektor, sudah seharusnya," kata Enny.

Ia mengharapkan program-program yang telah dilakukan Bank DKI bersama BUMD DKI lainnya, seperti program pangan murah, program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT), KJP Plus, kartu pedagang, dan lain sebagainya dapat terus ditingkatkan agar daya saing Bank DKI semakin tinggi. Sehingga warga dengan sukarela mau menjadi nasabah Bank DKI karena pelayanannya tidak kalah dengan bank nasional lainnya.

Ia juga menyakini sinergi dan kolaborasi BUMD DKI yang didorong oleh Bank DKI juga dapat diterapkan di seluruh daerah di Indonesia.

"Apa yang dilakukan oleh Bank DKI juga dapat dicontoh oleh Bank Pembangunan Daerah lainnya di seluruh Indonesia," ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini menyebutkan Bank DKI memiliki komitmen untuk mendukung kinerja BUMD DKI Jakarta melalui pemanfaatan produk dan layanan perbankan Bank DKI. Herry juga menyebut bentuk sinergi yang telah dibangun Bank DKI dengan BUMD DKI Jakarta adalah penempatan dana di Bank DKI, penyaluran kredit kepada BUMD termasuk pemberian kepada UMKM binaan BUMD DKI Jakarta, pemberian Kredit Multiguna dan KPR Griya Monas kepada karyawan BUMD.

Selain dengan BUMD yang ada di DKI Jakarta, Bank DKI juga membangun sinergi dengan BUMD di daerah lain, khususnya dengan Bank Pembangunan Daerah yang ada di Indonesia. Sinergi ini diwujudkan, salah satunya dalam bentuk co branding produk uang elektronik yang telah digarap Bank DKI bersama sejumlah BPD seperti Bank Papua dan Bank Sulut Go.

Sinergi antar BPD Seluruh Indonesia juga diwujudkan dalam bentuk produk bersama yaitu Tabungan Simpeda yang dalam waktu dekat akan dilaksanakan pengundian hadiah tabungan Simpeda Nasional di Jakarta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1731 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik